Mari Mengenal Kota Tarim, Tempat Para Wali dan Bidadari Dunia

Diposting pada

Daftar Isi

Di kenal sebagai tempat para wali hingga Bidadari dunia.

Kota Tarim menjadi salah satu destinasi wisata religi yang paling tepat selain Mekkah dan Madinah.

Terletak kurang lebih 500 km dari ibukota Sanaa, Kota Tarim juga dikenal sebagai tempat seribu para wali.

Tarim adalah sebuah Kota bersejarah yang terletak di Hadhramaut, Yaman.

Di Tarim terdapat banyak masjid, jumlahnya mencapai 360 buah, sesuai dengan jumlah hari dalam 1 tahun. Selain itu Tarim juga dikenal dengan keilmuan dan ulamanya.

Bagi yang mendengar tentang keteduhan dan nilai religius yang ditawarkan di kota Tarim, tak banyak umat muslim akan memasuki Tarim sebagai salah satu lokasi perjalanan ibadahnya selain Mekkah dan Madinah.

Kota Tarim dikenal sebagai lokasi yang tandus dengan curah hujan yang rendah. Tapi meski begitu persediaan airnya tetap terjaga dengan banyaknya pepohonan yang tumbuh di kota tersebut.

Tak heran jika Kota Tarim di juluki sebagai Tarim al-Ghanna, yaitu sebuah Kota yang rindang karena banyaknya pepohonan.

Ada banyak fakta menarik tentang Kota Tarim yaitu dikenal sebagai tempat seribu wali, wanitanya adalah bidadari bumi karena tingginya rasa malu yang mereka miliki.

Dikenal sebagai Kota seribu wali, karena karena warga disana mendidik anaknya sejak kecil untuk beribadah hanya kepada Allah SWT.

BACA JUGA:  WALI MALAMATIYAH

Kota Tarim juga dikenal religius karena terkabulnya doa dari khalifah Abu Bakar Ash-Shiddiq, yang meminta kepada Allah SWT agar tanah Tarim diberkahi dengan banyaknya para Ulama dan Aulia.

Nama Tarim konon diambil dari nama putra Raja Hadramaut, yaitu Tarim bin Hadramaut. Kota ini memiliki eksotika dan nilai sejarah yang sangat tinggi.

Hal tersebut bisa dilihat dari arsitektur bangunan dan rumah masyarakat yang terbuat dari tanah.

Bahkan sebagian rumah penduduk disana ada yang berumur sampai 100-200 tahun.

Melihat banyaknya kelebihan tentang nilai-nilai Islam yang di Kota Tarim, serta bagaimana sunnah Rasullulah SAW diterapkan dengan baik disana.

.***